Rabu, 15 Mei 2024

Proliga Membawa Untung untuk Pengguna Listrik

 


Viraljambi.com- MUARA BULIAN-Dalam rangka  mensukseskan Proliga 2024 serta memenuhi kebutuhan listrik yang meningkat, PT PLN (Persero), ULP Muara Bulian mengumumkan promo menarik  bagi masyarakat yang ingin menambah daya listrik dengan diskon hingga 75%.


 Promo ‘Smash 2024’ ini terbuka untuk semua golongan tarif dengan daya listrik mulai dari 450 VA hingga 5500 VA.

Untuk ketentuan promo ini, masyarakat cukup membelian tiket Proliga paket Smash melalui aplikasi PLN Mobile.


 Setelah pembelian, e-voucher promo tambah daya akan tersedia untuk diklaim dan digunakan dalam proses penambahan daya listrik sesuai keinginan pelanggan.


Promo ini tidak hanya memberikan keuntungan finansial dengan diskon yang di berikan hingga 75%, tetapi juga memberikan kesempatan bagi pelanggan untuk menyaksikan langsung pertandingan voli favorit mereka di Proliga 2024.


Manager PLN ULP Muara Bulian, Zera Fitrizon, menyatakan bahwa dirinya berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan memenuhi kebutuhan listrik masyarakat. “dengan adanya promo smash proliga ini sambil nonton volley bisa dapat promo tambah daya dengan diskon hingga 75%”, Selasa (06/05/2024).


Promo ‘Smash Proliga 2024’ ini merupakan langkah PLN dalam mengapresiasi pelanggan setianya dan sekaligus mendukung ajang olahraga yang disukai banyak orang. Dengan promo ini, PLN berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan suksesnya Proliga 2024. (ist)